Home » » Cara Mengobati Masuk Angin

Cara Mengobati Masuk Angin

Cara Mengobati Masuk Angin - Siapa sih yang tak kenal dengan istilah masuh angin? Semua orang pasti mengalaminya. Masuk angin ditandai dengan  rasa tak enak pada badan, perut kembung kadang - kadang disertai dengan mual dan sakit kepala bahkan yang paling umum adalah sering mengeluarkan gas [kentut]. Sebenarnya masuk angin bukanlah sebuah penyakit,  melainkan kumpulan gejala dari menurunnya daya tahan tubuh. 


Penyebab masuk angin ada beberapa macam yang berhubungan dengan angin atau hawa yang terlalu dingin. Contohnya berada di ruangan yang ber-AC terlalu lama, terkena hujan, cuaca yang dingin, atau bisa juga saat berkendara kita tidak menggunakan jaket dan terlalu banyak kena angin di jalan. Karena daya tahan tubuh seseorang itu tidak sama.

Namun tidak usah khawatir karena ada beberapa cara yang sederhana untuk menyembuhkannya, tidak perlu ke dokter dan mengeluarkan biaya yang banyak. 

  • Kerokan
Kerokan adalah juara 1 untuk mengusir masuk angin, namun sebenarnya tidak membuat sembuh masuk angin, tetapi cara ini adalah yang paling populer di Indonesia. Tepatnya bukan menyembuhkan namun membuat rasa nyaman bagi sang penderita, sebab saat kita kerokan secara otomatis punggung kita di baluri oleh minyak kayu putih, nah rasa hangat dari minyak kayu putih itulah yang membuat rasa nyaman bagi penderita. Perlu diketahui bahwa kerokan juga dapat memperlancar aliran darah ke kulit. Kerokan menyebabkan pembuluh darah yang sudah tidak berfungsi dengan baik [yang banyak mengandung CO2 akibat polusi] menjadi pecah, sehingga uap - uap polusi dalam darah bisa keluar itulah sebabnya badan akan terasa segar setelah kerokan. Tetapi jangan terlalu sering menggunakan teknik ini. Karena dapat menyebabkan pecahnya pembuluh darah yang masih berfungsi.

  • Minum Minuman Hangat [Teh / Jahe]
Masuk angin muncul juka karena telat makan, berkumpulnya gas yang tidak merata di dalam tubuh. Oleh karena itu hangatkan badan dengan meminum teh hangat. Karena Teh hangat dapat mengurangi rasa lelah, membangkitkan kembali semangat dan gairah dalam tubuh, mengembalikan kemampuan dan aktivitas jantung, pembuluh darah, usus, lambung dan fungsi organ tubuh lainnya. Bisa juga dengan meminum Wedang Jahe Panas, apapun yang berhubungan dengan hangat - hangat. Wedang jahe memang terkenal ampuh dapat menyembuhkan gejala masuk angin.  Rasa pedas pada jahe disebabkan senyawa keton bernama zingeron. Namun ada cacatan penting bagi penderita penyakit maag, jangan meminum wedang jahe karena dapat menyebabkan iritasi pada lambung.

  • Oleskan Minyak Kayu Putih
Saat masuk angin, mungkin karena terkena kipas angin terlalu lama, duduk di lantai atau tidur diatas lantai tanpa alas juga menyebabkan timbulnya masuk angin. Oleskan minyak kayu putih pada perut, hidung dan leher sehingga badan kita akan terasa hangat. Gunakan baju hangat. Usahakan istirahat yang cukup, dan jangan malas untuk menggerakkan anggota tubuh, jika malas untuk berolahraga, anda bisa melakukan tugas rumah tangga sebagai olahraga yang praktis, agar gejala masuk angin tidak hinggap ditubuh anda.

  • Minum Air Jeruk Nipis Hangat / Panas
Rasa mual saat masuk angin itu sudah wajar bahkan ada juga yang sampai harus memuntahkan seluruh isi perut. Usahakan tidak muntah dengan meminum air jeruk nipis panas untuk mengurasi rasa mual saat masuk angin. Perlahan - lahan akan hilang dengan sendirinya saat suhu tubuh kita sudah menjadi normal. Jika harus memuntahkan karena sudah sangat mual, itu akan lebih baik, karena beban di dalam perut kita akan berkurang, segeralah meminum minuman hangat supaya dapat mengembalikan energi yang terkuras. Catatan untuk penderita lambung, jangan meminum air jeruk nipis ini, karena pantangan bagi penderita lambung untuk mengkonsumsi minuman / makanan yang kecut. 

  • Minum Obat Masuk Angin/ Spite

Ini adalah cara terakhir, yaitu membeli obat anti masuk angin yang banyak di jumpai di warung - warung terdekat. Ada tips untuk meminum obat masuk angin yang berupa cair, yaitu campurkan obat cair bersama dengan ter hangat, maka akan terasa kasiatnya. Atau bisa juga dengan meminum Sprite [minuman bersoda] karena efek sodanya bisa membuat gas di dalam perut terangsang untuk keluar lewat sendawa.

Itulah cara yang gampang untuk mengusir masuk angin. Anehnya di luar negeri istilah masuk angin tidak dijumpai, karena masuk angin tidak ditemui dalam ilmu kedokteran, namun gelaja - gejalanya banyak dijumpai. Semoga bermanfaat, intinya jika anda terserang gejala masuk angin seperti mual,  perut kembung segeralah menghangatkan badan anda.

2 comments:

  1. trims info pengobatan masuk anginnya yah. kalau aq biasanya pake minyak telon ini http://goo.gl/oT7CzW

    ReplyDelete
  2. Your articles are very useful for all social media users, thanks for your article
    agen judi poker online terpercaya di indonesia

    ReplyDelete