6 Tempat Berbahaya Untuk Laptop - Laptop sekarang bukan barang langka, karena kebanyakan anak muda memili laptop, khususnya para pelajar / mahasiswa, karena pendidikan sekarang banyak yang mewajibkan setiap pelajar / mahsiswa harus memiliki laptop sendiri. Namun jangan lupa untuk merawatnya. agar tidak mudak rusak dan sering di bongkar pasang. Jagalah laptop anda agar awet dan jauhkan laptop anda dari 6 tempat berikut ini :
- Tempat Tidur
Jangan meletakkan laptop diatas tempat tidur / bantal dan sejenisnya. Karena bisa menyumbat lubang ventilasi dibagian bawah laptop sehingga menyumbat jalannya udara masuk yang berguna untuk menyejukkan suhu laptop.
Solusinya : Gunakan alas dengan permukaan datar seperti meja duduk, atau buku agar bagian bawah laptop memiliki rongga untuk keluar masuknya udara dan menjaga kestabilan suhu didalamnya.
- Dekat Hewan Peliharaan
Jangan meletakkan laptop kesayangan anda di dekat hewan peliharaan. Apalagi sampai dibuat tidur oleh hewan tersebut, bahayanya adalah jika bulu - bulu hewan tersebut masuk kedalam laptop, dan bulu - bulu halus itu dapat menyumbat lubang ventilasi dibagian bawah laptop. Sehingga dapat menganggu sistem pendinginan yang berakibat menyebabkan overheating. Bahayanya adalah jika hewan tersebut dengan sengaja menggores lagian layar laptop. Sangat disayangkan bukan. Sesuatu yang kita rawat jadi cacat.
- Diatas Lantai
Meletakkan laptop dilantai merupakan suatu kesalahan. Karena kita tidak tahu banyak debu - debu halus dan partikel - partikel kecil yang dapat masuk dan dapat menyumbat lubang ventilasi laptop. Sebersih apapun lantai itu, sebisa mungkin taruhlah laptop ke tempat yang agak tinggi dari permukaan lantai, misalnya meja, kursi, jangan lupa diberi alas laptop mat atau cooling fan. Agar pengaturan udara didalam laptop bisa seimbang dan laptop tidak mudah panas.
- Tempat Basah
Jauhkan minuman anda dari laptop karena tetesan airnya bisa menimbulkan kerusakan yang fatal dan konsleting pada laptop. Apalagi sampai minuman tersebut tumpah diatas laptop, dan jangan sekali - kali menggunakan laptop saat tangan anda dalam keadaan basah. Bersihkan dahulu tangan anda jika sehabis memegang sesuatu yang basah, berminyak / bergula.
- Toilet
Mungkin anda adalah tergolong orang sibuk yang selalu update dalam bidang tertentu sampai - sampai ke toilet pun harus membawa laptop. Ini bukan tindakan yang keren karena mungkin anda sudah bosan jika buang air sambil membaca koran, jika anda tidak ingin laptop kesayangan mati gosong karena terkena cipratan air, jangan pernah memasukkan laptop anda ke toilet.
- Dekat Asbak
Sebaiknya jangan merokok jika sedang didepan laptop. Jika tidak tahan ingin merokok, biasanya bagi kaum adam yang sudah pusing karen suatu pekerjaan / tugas kuliah, maka taruhlah asbak yang agak jauh dari laptop, karena abu rokok yang jatuh diatas keyboard / yang beterbangan dapat menyumbat ventilasi laptop dan bisa membuat kinerja laptop menurun. Selain itu asap rokok juga dapat membuat keyboard jadi menguning dan susah dibersihkan jika sudah usang.
Gunakan Mat Cooling pelindung dibagian bawah laptop yang sangat penting untuk keawetan laptop.
Mat Cooling untuk laptop |
Sayangi laptop anda seperti anda menyayangi pacar anda, jangan biarkan laptop anda menjadi rusak hanya karena hal - hal yang sepele. Semoga artikel ini bermanfaat dan dapat membantu dalam menjaga laptop kesayangan anda.
wah mantap nih gan informasinya, gokil abis nih, oh iya barangkali membutuhkan informasi seputar sewa rental laptop bisa kunjungi http://sewalaptop.id
ReplyDelete